Jasa Pembuatan Aplikasi Berbasis Web (ERP)

PT. Indoasean Teknologi Solusi (IT's) melayani Jasa Jasa Pembuatan Aplikasi Berbasis Web (ERP; Enterprise Resource Planning) atau Sistem Informasi Manajemen (SIM) berbasis web untuk kebutuhan industri, perusahaan, perkantoran, rumahsakit, perhotelan, dll.

Enterprise Resource Planning (ERP) merupakan konsep untuk melakukan perencanaan dan pengeloaan sumber daya di perusahaan, dengan membangun aplikasi sistem informasi manajemen terintegrasi ddengan sejumlah modul yang dibuat untuk melayani dan mendukung berbagai fungsi dalam perusahaan, menjadikan pekerjaan menjadi lebih efisien dan bisa memberikan pelayanan lebih baik untuk konsumen, sehingga akhirnya dapat memperoleh nilai tambah dan memberikan laba maksimal untuk seluruh pihak yang memiliki kepentingan atau perusahaan.

Aplikasi (Sistem Informasi Manajemen) yang dibuat dapat dilakukan dengan mengikuti Bisnis Proses yang ada peusahaan atau Bisnis Proses yang seharusnya atau secara umum. Aplikasi juga dapat dibuat secara terintegrasi berupa ERP (Enterprise Resource Planning) atau dibuat terpisah bagian per bagian namun masih dalam ruang lingkup integrasi berupa ERP.

Aplikasi juga dapat dibuat secara khusus (spesifik) untuk kepentingan tertentu sesuai dengan permintaan dan Bisnis Proses pada aktifitas tertentu dari perusahaan; misalnya Sistem Informasi Manajemen Pengunjung (Tamu), dll. Dimana secara konvesional pengunjung atau tamu perusahaan biasanya lapor di pos security mencatat identitas; dll. dilanjutkan dipertemukan dengan personil pihak perusahaan (atau perwakilan) yang dikunjungi.

Ruang Lingkup

Gambaran Ruang lingkup pembuatan Aplikasi Sistem Informasi Manajemen untuk ERP dengan Proses Bisnis Proses Produksi atau Proyek adalah sebagai berikut :

  1. Sistem Informasi Manajemen Marketing.
  2. Sistem Informasi Manajemen Hubungan Pelanggan.
  3. Sistem Informasi Manajemen Perencanaan atau Manajemen Proyek.
  4. Sistem Informasi Manajemen PPC dan Proses Produksi.
  5. Sistem Informasi Manajemen Pengendalian Kualitas.
  6. Sistem Informasi Manajemen Pemeliharaan Pabrik.
  7. Sistem Informasi Manajemen Keuangan.
  8. Sistem Informasi Manajemen Logistik.
  9. Sistem Informasi Manajemen Inventory
  10. Sistem Informasi Manajemen SDM (HRIS)
  11. dll. (Sesuai Permintaan)

Cara Kerja Kami

Untuk mewujudkan suatu Aplikasi (Sistem Informasi Manajemen) yang baik, efektif dan efisien maka harus mengikuti Bisnis Proses perusahaan yang sedang berjalan atau Bisnis Proses yang seharusnya dalam suatu aktifitas di perusahaan.

  1. Komunikasi Efektif dan mempelajari Bisnis Proses.
  2. Menyusun dan mengajukan Proposal.
  3. Mendiskusikan Proposal.
  4. Merevisi Proposal.
  5. Persetujuan Pembuatan Aplikasi.
  6. Pembuatan Aplikasi (Sistem Informasi Manajemen) Berbasis Web.
  7. Development dan Instalasi (Versi Development).
  8. Ujicoba dan Persetujuan versi Development.
  9. Implementasi Versi Development pada Proses Sebenarnya (Versi Produksi).
  10. Ujicoba dan Persetujuan versi Produksi.
  11. Dokumentasi.
  12. Serah terima

Keunggulan Aplikasi Sistem Informasi Berbasis Web

Sistem Informasi (SI) adalah kombinasi dari teknologi informasi dan aktivitas orang yang menggunakan teknologi itu untuk mendukung operasi dan manajemen dalam perusahaan. Perusahaan akan mendapatkan benefit perihal efisiensi, daya saing, dan jumlah tenaga kerja yang sebanding dengan kinerja yang diharapkan.

Beberapa keunggulan Sistem Informasi Manajemen Berbasis Web antara lain adalah sbb :

  1. Meningkatkan kesadaran akan tersedianya suatu layanan, produksi industri atau kelompok.
  2. Bisa diakses selama 24 jam oleh pengguna.
  3. Menstandarkan desain antar muka.
  4. Menciptakan suatu sistem yang dapat diperluas secara global bukan hanya lokal, sehingga mampu menjangkau orang- orang di tempat yang berjauhan tanpa mengkhawatirkan zona waktu lokasi.
  5. Traceability dan Availability Data.
  6. Memungkin dilakukannya problem solving atas permasalahan perusahaan berdasarkan data real.
  7. Lebih siap dalam menghadapi Audit (ISO 9000; dll.).

Metoda Development dan Implementasi

Ada banyak metoda dalam melakukan development dan implementasi ERP; dan salah satu yang dapat dilakukan adalah secara bertahap atau sedikit demi sedikit atau modul per modul sesuai fungsi fungsi di perusahaan. Tahap selanjutnya berkonsentrasi mengimplementasikan modul yang terkait. Keseluruhan proses bisnis harus terlebih dahulu disiapkan. Dengan metoda ini maka ada beberapa keunggulan sbb :

  1. Kompleksitas dapat dikurangi.
  2. Memungkinkan terjadinya perbaikan proyek yang akan datang akibat konsultasi internal.
  3. Biaya tidak terlalu membebani perusahaan.